Minggu, 15 September 2013
credit to : kuliner.panduanwisata.com
Wah, buat mengisi siang hari di hari Minggu,
kami meluangkan waktu untuk lunch bersama,
dipilihlah tempat di Pesta Keboen, Semarang - Jl. Veteran 29
Nah, orang yang hadir ada Daud Christian, drg. Andre, Rina, Mikabela dan juga Mila ( ga ada fotonya )
Nah, ada makanan pembuka nih :
pisang bakar, lekker dan juga resoles
Suasana disana sangat Old Style bangeudh, khas jaman Kolonial tahun 30-an
Tidak lupa kami berdiskusi tentang Tuhan Yesus,
Mila yang baru saja mengajar Sunday School menyempatkan diri untuk bergabung bersama kami ..
drg. Andre juga terbuka tentang keraguan-nya akan kehidupan kekal di Sorga,
let's follow up him guys!
karena seperti Firman Tuhan katakan ..
“Tetapi semua orang yang menerimanya diberinya kuasa supaya
menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam namaNya.” (Yohanes
1:12).
“Barangsiapa percaya kepada Anak ia beroleh hidup yang
kekal, tetapi barangsiapa tidak taat kepada Anak, ia tidak akan melihat hidup,
melainkan murka Allah tetap ada di atasnya.” (Yohanes 3:36).
Jadi, bukan karena perbuatan baik kita, kita akan diselamatkan, tetapi semua karena rahmatnya,
Jadi, bukan karena perbuatan baik kita, kita akan diselamatkan, tetapi semua karena rahmatnya,
“Dia telah menyelamatkan kita, bukan karena perbuatan baik
yang telah kita lakukan, tetapi karena rahmatNya.” (Titus 3:5a).
“Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan; itu bukan
hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada
orang yang memegahkan diri.” (Efesus 2:8-9).
Firman Tuhan mengatakan bahwa kita dapat meyakini bahwa kita
memiliki hidup yang kekal jika kita percaya kepada Yesus sebagai penyelamat hidup kita guys!
“Dan inilah kesaksian itu: Allah telah mengaruniakan hidup
yang kekal kepada kita dan hidup itu ada di dalam Anak-Nya. Barangsiapa
memiliki Anak, ia memiliki hidup; barangsiapa tidak memiliki Anak, ia tidak
memiliki hidup. Semuanya itu kutuliskan kepada kamu, supaya kamu yang percaya
kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang kekal.” (1 Yoh
5:11-13).
Jadi, apakah kamu masih ragu akan kehidupan kekal-mu guys?
Penulis : Daud Christian
No comments:
Post a Comment